Memasang MP3 pada blog

Awalnya saya tidak tertarik membuat postingan ini,karena menurut saya tidak efektif jika memasang mp3 pada blog dan jauh lebih baik memutar winamp di komputer sambil buat blog daripada memutar lagu secara online. tetapi karena ada beberapa teman yang menanyakan cara menambah atau memasang lagu ke blog, akhirnya saya buat juga postingan cara tambah lagu di blog ini.

Tetapi sebagai pertimbangan buat teman-teman sebelum menambah lagu ke blog:
1. Blog akan menjadi lebih berat, sehingga waktu loading atau membuka halaman lebih lambat
2. Robot google tidak suka dengan blog yang berat loadingnya, jadi jika tujuan anda untuk optimasi seo maka jangan tambah atau pasang lagu di blog anda.

Buat yang tertarik pasang lagu di blog bisa lakukan prosedur berikut:
1. Buka situs layanan mp3 online
2. Copy kode html yang tersedia



3. Logn ke account blogger anda
Pilih Dashboard -> tata letak -> elemen halaman
Pilih Tambah Gadget

4. Pilih html/java script

5. Masukkan kode yang anda perleh dari website layanan lagu online ke kotak teks html/javascript
Klik Simpan

6. Buka blog anda, jika sukses maka akan muncul widget mp3 player di blog anda. Untuk memulai lagu anda bisa tekan tombol play seperti di winamp. Untuk menyembunyikan playlist tekan tombol PL.
Contoh hasilnya bisa dilihat di sini

0 komentar:

Posting Komentar

Tentang blog

Blog ini saya buat pertama karena iseng2 dan keingin tahuan.Lalu saya kembangkan untuk menjadi catatan pribadi tapi akhirnya saya tertarik untuk mempublikasikan blog ini,Dan ini lah hasilnya...!!